It's been a long time and here I am. Aku kembali untuk membagikan cerita di blog ini. Walaupun belum bisa rutin ngeblogging tapi aku usahakan biar tidak lupa hehe :D
Man teman ada yang sudah tahu tentang infused water dan resep racikan lainnya yang akhir-akhir ini sempet viral di Facebook dan Instagram?
Nah, pelopor yang mengenalkan infused water dan resep-resep untuk kesehatan ini adalah dr. Zaidul Akbar. Pertama kali tahu orang ini dari share postingan salah seorang teman di Facebook. Di situ ada berbagai macam resep infused water dengan bahan-bahan yang mudah kita jumpai di sekitar kita karena menggunakan sayur mayur + buah-buahan. Biasanya dikenal dengan istilah Jurus Sehat Rasulullah (JSR). Kalau kalian browsing pakai keyword itu pasti bakal muncul semua resepnya. Ada resep untuk penyakit diabetes, stroke, asam urat, diet, dan menambah stamina tubuh. Dan masih banyak lagi. Bagi kalian yang kurus terus mau menambah berat badan juga ada resepnya loh. Penasaran kan, kan?
Kalau kalian penasaran, langsung aja main ke akun Instagramnya dr. Zaidul Akbar. Atau kalau malas scroll dan pengen tahu resepnya apa saja ada beberapa orang yang rajin merangkum resepnya biar bisa langsung nyobain kayak di akunnya mbak Anita Rosalina. Ada bukunya juga kok dan harganya cukup murah pas aku cek secara online, judulnya Jurus Sehat Rasulullah tapi aku belum sempat beli, karena ku menanti rezeki lebih hehe.
By the way, aku dan keluargaku menyempatkan ikut kajian dr. Zaidul Akbar tanggal 10 November 2019 di Masjid Al-Falah, Surabaya. Sebenernya pas itu masih berduka karena budeku di Malang meninggal. Tapi, karena sekeluarga udah niat pengen dapet ilmu dari kajiannya dr. Zaidul Akbar makanya kami usahakan datang. Dan alhamdulillah banyak sekali pencerahan-pencerahan yang aku dapetin di kajian. Orangnya pun pembawaannya santai dan gemar bercanda. Gak heran kalo banyak fanbasenya cie ciee... xD
Yang namanya kajian pasti kan dipisah bagian cowok (akhi) dan cewek (ukhti, gaulnya ughtea). Lucunya pas mau dimulai acaranya ada ibu-ibu yang membuka tirai di sebelah tempat para akhi duduk. Ibu itu buka tirai sambil memotret dr. Zaidul Akbar. Ya Allah, padahal di depan udah ada layar proyektor besar terpampang wajahnya dr. Zaidul Akbar. MCnya sampai bilang, "mohon maaf Ibu. Silakan ditutup dulu tirainya karena acaranya akan segera dimulai". Kontan langsung gerrr semua penontonnya xD
Tapi, ibu itu tetep kekeuh memotret Pak Zaidul Akbar. Setelah selesai barulah acara dimulai. Oalah saking ngefansnya ya xD
Mohon maap agak blur. Banyak sekali bu ibu dan mbak2 dengan aneka warna hijab yang peduli kesehatan biar lebih taat beribadah :D
Photo by : Nur Fatimah Mahmudah
Oke, lanjut ya gaes. Inilah rangkuman kajian Sehat untuk Taat dari dr. Zaidul Akbar.
Hidup sehat kita niatkan untuk lebih taat kepada Allah dan meningkatkan frekuensi ibadah. Percuma hidup sehat tapi interaksi dengan Allah tidak bertambah.
InsyaAllah kalau beriman dan taat kita pasti sehat, tidak sakit-sakitan.
Semua ibadah yang sesuai syariat Islam sangat baik untuk kesehatan. Bangun malam untuk tahajud, puasa, solat, dsb. Kita diciptakan untuk beribadah, biar semakin baik ibadahnya tentu butuh tubuh yang sehat.
Salah satu tanda setan senang adalah jika manusia merasa kekenyangan.
Kalau banyak makan akan membuat badan jadi lemah dan ngantuk jadi perlu istirahat.
Apoktosis adalah peristiwa pembunuhan sel (bunuh diri sel selama 11-14 hari) yang tidak berguna atau istilahnya detoks. Dalam penelitian sudah terbukti bahwa 1 tahun wajib berpuasa selama 30 hari yaitu bulan Ramadhan. Dalam 360 hari/12 akan ditemukan angka 30 artinya 30 hari waktu Ramadhan. Kemudian, tiap bulan disunnahkan melakukan Ayamul Bidh yaitu puasa 3 hari setiap bulan juga untuk detoks, membersihkan sampah dalam tubuh.
Tapi sayangnya saat bulan Ramadhan malah bukan jadi pembenahan diri dalam memperbaiki pola makan sehat.
Gemuk karena banyak makan sehingga membuat kita lemah iman.
Konsep sehat dalam Islam adalah sehat qolbu dulu, makan sedikit udah cukup.
Yang dimaksud sehat qolbu (hati) adalah jangan jadikan tubuh kita sarana untuk
1. Mengumpat
2. Mengeluh
3. Memperbanyak musuh
Jika ada yang belum merasa bahagia karena terlalu fokus dengan diri sendiri dan keluhannya.
Perut yang banyak lipatannya menandakan kelebihan energi yang tidak terpakai, kebanyakan gula, jadi harus kurangi nasi.
Ciri-ciri badan banyak sampah:
-sering pusing/sakit kepala
-sering baperan
-pikiran berkabut
-sering jerawatan
-susah bab
-ada lingkar hitam di bawah mata
Sudah tahu makan tidak sehat tapi tetep dimakan itu namanya kita dzhalim dengan badan sendiri.
Jika tidak mau pikun di masa tuanya adalah sering baca Al Qur'an dan minum kunyit. Kunyit ada bahan anti aging (anti penuaan).
Proses pengolahan makanan bisa mengurangi/menghabiskan nilai gizi. Misal nasi digoreng dengan minyak jadi nasi goreng, gula dalam nasi tidak terpakai akhirnya jadi lemak.
Dalam tempe ada probiotik kalo digoreng gizinya hilang. Jadi yang dimakan adalah rasa, bukan gizinya.
Kurangi
-minyak
-tepung
-gula pasir
-no nasi putih
-olahan fabrikasi
Steam cell : sereh, jahe, kunyit, jeruk nipis
Untuk memperbaiki sel dan bisa untuk hamil
Kurma adalah super food. Rumah tak akan kekurangan makanan jika ada kurma. InsyaAllah makan kurma 7 butir dalam sehari membuat badan lebih sehat dan tidak gampang lapar.
Probiotik paling baik adalah kurma. Jadi makan tempe mentah (tidak perlu digoreng dengan minyak) ama kurma atau madu juga sangat enak. Sudah terbukti karena salah satu yang ikut kajian dikasih tempe yang sudah dicelupkan madu dan bilang rasanya enak.
Pencernaan kita akan membaik kalo banyak dikasih probiotik, prebiotik dan enzim.
Sunnah dalam beribadah, bersiwak sebelum solat akan menyebabkan gigi tidak pernah karies.
Semakin kuat pencernaannya maka semakin kuat badannya. Semakin sehat makanan kita, semakin kuat badan kita. Good food, good mood
Probiotik : makanan fermentasi, tempe, jamur. Kurma juga ada probiotik
Mulai kenali rempah dan rimpang
Seledri baik untuk detoks penyakit darah tinggi
Daun mint + jahe buat batuk
Sunnah berbekam tgl 17, 19, 21 (kalender islam) insyaAllah akan menyembuhkan penyakit. Ada hadistnya. Silakan bekam di PBI (Perkumpulan Bekam Indonesia).
Minum kopi ada antioksidan. Kalo minum kopi yang sachetan tidak sehat.
Tangan/kaki sering kesemutan artinya kurang mineral.
Untuk mengobati autis bisa pake air kelapa. Karena anak autis kebanyakan zat besi. Air kelapa asli dapat mengikat zat besi. Tapi jangan pake sirup/gula.
Bawang merah/putih, habbatus sauda adalah pengencer darah. Biar darah tidak kental, cair, lancar konsumsi itu. Yang menyebabkan darah kental itu minyak dan gula.
Jadi, gimana? Pengen sehat biar ibadahnya lebih baik lagi, kan? Yuk, niatkan hidup untuk beribadah dan hidup sehat lillahi ta'ala. Aku juga masih belajar gaes, semoga ilmu dari kajian ini bisa bermanfaat ya. Misal, ada informasi di atas yang kurang sesuai kalian bisa langsung komen di postingan ini atau japri aku via Instagram atau WA ya. Soalnya masih belajar merangkum juga hehe :)
See you in the next post :D
Man teman ada yang sudah tahu tentang infused water dan resep racikan lainnya yang akhir-akhir ini sempet viral di Facebook dan Instagram?
Nah, pelopor yang mengenalkan infused water dan resep-resep untuk kesehatan ini adalah dr. Zaidul Akbar. Pertama kali tahu orang ini dari share postingan salah seorang teman di Facebook. Di situ ada berbagai macam resep infused water dengan bahan-bahan yang mudah kita jumpai di sekitar kita karena menggunakan sayur mayur + buah-buahan. Biasanya dikenal dengan istilah Jurus Sehat Rasulullah (JSR). Kalau kalian browsing pakai keyword itu pasti bakal muncul semua resepnya. Ada resep untuk penyakit diabetes, stroke, asam urat, diet, dan menambah stamina tubuh. Dan masih banyak lagi. Bagi kalian yang kurus terus mau menambah berat badan juga ada resepnya loh. Penasaran kan, kan?
Kalau kalian penasaran, langsung aja main ke akun Instagramnya dr. Zaidul Akbar. Atau kalau malas scroll dan pengen tahu resepnya apa saja ada beberapa orang yang rajin merangkum resepnya biar bisa langsung nyobain kayak di akunnya mbak Anita Rosalina. Ada bukunya juga kok dan harganya cukup murah pas aku cek secara online, judulnya Jurus Sehat Rasulullah tapi aku belum sempat beli, karena ku menanti rezeki lebih hehe.
By the way, aku dan keluargaku menyempatkan ikut kajian dr. Zaidul Akbar tanggal 10 November 2019 di Masjid Al-Falah, Surabaya. Sebenernya pas itu masih berduka karena budeku di Malang meninggal. Tapi, karena sekeluarga udah niat pengen dapet ilmu dari kajiannya dr. Zaidul Akbar makanya kami usahakan datang. Dan alhamdulillah banyak sekali pencerahan-pencerahan yang aku dapetin di kajian. Orangnya pun pembawaannya santai dan gemar bercanda. Gak heran kalo banyak fanbasenya cie ciee... xD
Yang namanya kajian pasti kan dipisah bagian cowok (akhi) dan cewek (ukhti, gaulnya ughtea). Lucunya pas mau dimulai acaranya ada ibu-ibu yang membuka tirai di sebelah tempat para akhi duduk. Ibu itu buka tirai sambil memotret dr. Zaidul Akbar. Ya Allah, padahal di depan udah ada layar proyektor besar terpampang wajahnya dr. Zaidul Akbar. MCnya sampai bilang, "mohon maaf Ibu. Silakan ditutup dulu tirainya karena acaranya akan segera dimulai". Kontan langsung gerrr semua penontonnya xD
Tapi, ibu itu tetep kekeuh memotret Pak Zaidul Akbar. Setelah selesai barulah acara dimulai. Oalah saking ngefansnya ya xD
Mohon maap agak blur. Banyak sekali bu ibu dan mbak2 dengan aneka warna hijab yang peduli kesehatan biar lebih taat beribadah :D
Photo by : Nur Fatimah Mahmudah
Oke, lanjut ya gaes. Inilah rangkuman kajian Sehat untuk Taat dari dr. Zaidul Akbar.
Hidup sehat kita niatkan untuk lebih taat kepada Allah dan meningkatkan frekuensi ibadah. Percuma hidup sehat tapi interaksi dengan Allah tidak bertambah.
InsyaAllah kalau beriman dan taat kita pasti sehat, tidak sakit-sakitan.
Semua ibadah yang sesuai syariat Islam sangat baik untuk kesehatan. Bangun malam untuk tahajud, puasa, solat, dsb. Kita diciptakan untuk beribadah, biar semakin baik ibadahnya tentu butuh tubuh yang sehat.
Salah satu tanda setan senang adalah jika manusia merasa kekenyangan.
Kalau banyak makan akan membuat badan jadi lemah dan ngantuk jadi perlu istirahat.
Apoktosis adalah peristiwa pembunuhan sel (bunuh diri sel selama 11-14 hari) yang tidak berguna atau istilahnya detoks. Dalam penelitian sudah terbukti bahwa 1 tahun wajib berpuasa selama 30 hari yaitu bulan Ramadhan. Dalam 360 hari/12 akan ditemukan angka 30 artinya 30 hari waktu Ramadhan. Kemudian, tiap bulan disunnahkan melakukan Ayamul Bidh yaitu puasa 3 hari setiap bulan juga untuk detoks, membersihkan sampah dalam tubuh.
Tapi sayangnya saat bulan Ramadhan malah bukan jadi pembenahan diri dalam memperbaiki pola makan sehat.
Gemuk karena banyak makan sehingga membuat kita lemah iman.
Konsep sehat dalam Islam adalah sehat qolbu dulu, makan sedikit udah cukup.
Yang dimaksud sehat qolbu (hati) adalah jangan jadikan tubuh kita sarana untuk
1. Mengumpat
2. Mengeluh
3. Memperbanyak musuh
Jika ada yang belum merasa bahagia karena terlalu fokus dengan diri sendiri dan keluhannya.
Perut yang banyak lipatannya menandakan kelebihan energi yang tidak terpakai, kebanyakan gula, jadi harus kurangi nasi.
Ciri-ciri badan banyak sampah:
-sering pusing/sakit kepala
-sering baperan
-pikiran berkabut
-sering jerawatan
-susah bab
-ada lingkar hitam di bawah mata
Sudah tahu makan tidak sehat tapi tetep dimakan itu namanya kita dzhalim dengan badan sendiri.
Jika tidak mau pikun di masa tuanya adalah sering baca Al Qur'an dan minum kunyit. Kunyit ada bahan anti aging (anti penuaan).
Proses pengolahan makanan bisa mengurangi/menghabiskan nilai gizi. Misal nasi digoreng dengan minyak jadi nasi goreng, gula dalam nasi tidak terpakai akhirnya jadi lemak.
Dalam tempe ada probiotik kalo digoreng gizinya hilang. Jadi yang dimakan adalah rasa, bukan gizinya.
Kurangi
-minyak
-tepung
-gula pasir
-no nasi putih
-olahan fabrikasi
Steam cell : sereh, jahe, kunyit, jeruk nipis
Untuk memperbaiki sel dan bisa untuk hamil
Kurma adalah super food. Rumah tak akan kekurangan makanan jika ada kurma. InsyaAllah makan kurma 7 butir dalam sehari membuat badan lebih sehat dan tidak gampang lapar.
Probiotik paling baik adalah kurma. Jadi makan tempe mentah (tidak perlu digoreng dengan minyak) ama kurma atau madu juga sangat enak. Sudah terbukti karena salah satu yang ikut kajian dikasih tempe yang sudah dicelupkan madu dan bilang rasanya enak.
Pencernaan kita akan membaik kalo banyak dikasih probiotik, prebiotik dan enzim.
Sunnah dalam beribadah, bersiwak sebelum solat akan menyebabkan gigi tidak pernah karies.
Semakin kuat pencernaannya maka semakin kuat badannya. Semakin sehat makanan kita, semakin kuat badan kita. Good food, good mood
Probiotik : makanan fermentasi, tempe, jamur. Kurma juga ada probiotik
Mulai kenali rempah dan rimpang
Seledri baik untuk detoks penyakit darah tinggi
Daun mint + jahe buat batuk
Sunnah berbekam tgl 17, 19, 21 (kalender islam) insyaAllah akan menyembuhkan penyakit. Ada hadistnya. Silakan bekam di PBI (Perkumpulan Bekam Indonesia).
Minum kopi ada antioksidan. Kalo minum kopi yang sachetan tidak sehat.
Tangan/kaki sering kesemutan artinya kurang mineral.
Untuk mengobati autis bisa pake air kelapa. Karena anak autis kebanyakan zat besi. Air kelapa asli dapat mengikat zat besi. Tapi jangan pake sirup/gula.
Bawang merah/putih, habbatus sauda adalah pengencer darah. Biar darah tidak kental, cair, lancar konsumsi itu. Yang menyebabkan darah kental itu minyak dan gula.
Jadi, gimana? Pengen sehat biar ibadahnya lebih baik lagi, kan? Yuk, niatkan hidup untuk beribadah dan hidup sehat lillahi ta'ala. Aku juga masih belajar gaes, semoga ilmu dari kajian ini bisa bermanfaat ya. Misal, ada informasi di atas yang kurang sesuai kalian bisa langsung komen di postingan ini atau japri aku via Instagram atau WA ya. Soalnya masih belajar merangkum juga hehe :)
See you in the next post :D
Jazakumullah, ya. Bermanfaat banget. Baru tau kalau baperanitu akibat tubuh menimbun sampah 😂😂
ReplyDelete~Sinta
Waiyyakum, Bunda Sinta. Saya juga baru tahu kalau berpengaruh terhadapa kebaperan hehe. Semoga bermanfaat Bunda :D
Delete